Demo Image
Sosialisasi ASIK imunisasi rutin kader balita Kertosari

Sosialisasi ASIK imunisasi rutin kader balita Kertosari

Pesanggrahan 11 Januari 2023, Meningkatkan pelayanan Posbindu PTM (Penyakit Tidak Menular), Puskesmas Pesanggrahan mengadakan Lokakarya Kader Posbindu PTM di aula puskesmas dengan tema Sosialisasikan Aplikasi Sehat Indonesiaku (ASIK).

Dalam acara digelar belum lama ini, hadir Kader PTM dari Desa Kertosari

Kepala Puskesmas Pesanggrahan kemarin, mengutarakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kemudahan para kader dalam memberikan informasi data melalui Aplikasi ASIK.

Penatar memberitahukan tata-cara untuk penginputan data melalui Aplikasi ASIK yang disosialisasikan. Nantinya para kader dapat menggunakan aplikasi ini, sehingga akan memudahan para petugas kesehatan dalam pencatatan data pasien secara lebih efisien dan terintegrasi dalam satu database.

Posbindu PTM memiliki peran-serta yang baik bagi masyarakat dalam medeteksi dini kesehatan dan memantau faktor resiko PTM yang dilaksanakan secara terpadu, rutin dan priodik, papar kepala puskesmas.

Diharapkan melalui peranan semua pihak tujuan untuk meningkatkan pemantauan faktor resiko dan deteksi PTM di wilayah akan semakin baik.

@ Designed By Dinas Komunikasi & Informatika Kab. Mojokerto